Sabtu, 13 Oktober 2018

#SIP SISTEM INFORMASI PSIKOLOGI

Edit Posted by with No comments



A.     DEFINISI
1.        SISTEM
Pengertian Sistem Menurut Para Ahli dan Secara Umum – Sistem berasal dari bahasa Latin (systēma) dan bahasa Yunani (sustēma) adalah suatu kesatuan yang terdiri komponen atau elemen yang dihubungkan bersama untuk memudahkan aliran informasi, materi atau energi untuk mencapai suatu tujuan.
Konsep Dasar Sistem Menurut Fat pengertian sistem adalah sebagai berikut :“Sistem adalah suatu himpunan suatu “benda” nyata atau abstrak (a set of thing) yang terdiri dari bagian–bagian atau komponen-komponen yang saling berkaitan, berhubungan, berketergantungan, saling mendukung, yang secara keseluruhan bersatu dalam satu kesatuan (Unity) untuk mencapai tujuan tertentu secara efisien dan efektif”.
Menurut Bonnie Soeherman dan Marion Pinontoan, Sistem adalah serangkaian komponen-komponen yang saling berinteraksi dan bekerja sama untuk mencapai tujuan tertentu.
Menurut Pilecki, Sistem adalah sekumpulan objek dan menghubungkan objek itu dengan atributnya atau dengan kata lain, sistem adalah suatu kesatuan yang terdiri dari sejumlah bagian-bagian, atribut dari bagian dan hubungan antara bagian dengan atribut.
Menurut J.C. Hinggins, Sistem adalah seperangkat bagian-bagian yang saling berhubungan.

2.      INFORMASI
Secara Etimologi, Kata informasi ini berasal dari kata bahasa Perancis kuno informacion (tahun 1387) mengambil istilah dari bahasa Latin yaitu informationem yang berarti “konsep, ide atau garis besar,”.
Burch dan Strater menyatakan bahwa informasi adalah pengumpulan atau pengolahan data untuk memberikan pengetahuan atau keterangan.
George R. Terry berpendapat bahwa informasi adalah data yang penting yang memberikan pengetahuan yang berguna.
Jogianto (2004) dalam bukunya yang berjudul Analisis dan Desain Sistem Informasi, berpendapat bahwa informasi adalah data yang diolah menjadi bentuk yang lebih berguna bagi yang menerimanya. Informasi adalah Sekumpulan data/ fakta yang diorganisasi atau diolah dengan cara tertentu sehingga mempunyai arti bagi penerim.

3.      PSIKOLOGI
Wilhem Wundt, 1829; Psikologi adalah ilmu yang mempelajari pengalaman-pengalaman yang timbul pada diri manusia, seperti perasaan panca indra, pikiran, feeling, dan kehendak.
Watson, 1919; Psikologi merupakan bagian dari ilmu yang menekankan perilaku manusia, perbuatan dan ucapannya baik yang dipelajari maupun yang tidak sebagai pokok masalah.
secara umum psikologi adalah adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku manusia, baik yang nampak maupun tidak nampak, baik sebagai individu maupun dalam hubungannya dengan lingkungannya.
Psikologi adalah adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku manusia, baik yang nampak maupun tidak nampak, baik sebagai individu maupun dalam hubungannya dengan lingkungannya.
Psikologi adalah ilmu mengenai kehidupan mental, termasuk fenomena dan kondisi - kondisinya.

4.      SISTEM INFORMASI PSIKOLOGI
sistem informasi psikologi adalah suatu kumpulan perilaku manusia yang saling berinteraksi dan kemudian diolah sehingga mempunyai nilai nyata yang bermanfaat dan dapat digunakan untuk mempelajari proses mental manusia yang dipengaruhi oleh kondisi mental dan lingkungan.
sistem informasi psikologi merupakan kajian ilmiah tentang tingkah laku dalam proses mental organisasi

http://www.sarjanaku.com/2012/11/pengertian-sistem-menurut-para-ahli.html
https://www.zonareferensi.com/pengertian-sistem/
https://www.temukanpengertian.com/2013/07/pengertian-informasi.html
http://www.definisi-pengertian.com/2015/03/definisi-dan-pengertian-informasi.html
http://psikodemia.com/definisi-psikologi-menurut-watson-hingga-chaplin/
http://psikologi.or.id/psikologi-umum-pengantar/pengertian-dan-definisi-psikologi.htm
https://theimaginartion.weebly.com/home/definisi-sistem-informasi-psikologi
https://dosenpsikologi.com/penggunaan-sistem-informasi-dalam-psikologi

B.     KOMPUTER DAN KOGNISI MANUSIA
1.        Pengenalan Arsitektur Komputer
Arsitektur Komputer adalah sebuah konsep perencanaan dan struktur pengoperasian dasar dari suatu sistem komputer. Dengan pengertian lain Arsitektur Komputer yaitu suatu ilmu dan seni tentang tata cara interkoneksi diantara berbagai jenis komponen perangkat keras atau hardware supaya dapat melahirkan suatu komputer melengkapi keperluan fungsional, kinerja dan juga target keuangannya.
Kelebihan dan kekurangan dari arsitektur komputer Mainframe yaitu :
Kelebihan:
1.        Memiliki processor yang berjumlah lebih dari satu.
2.      Bisa digunakan oleh banyak pengguna (multi user).
3.      Dapat membuka beberapa aplikasi dalam waktu bersamaan
4.      Menggunakan teknologi time sharring.
5.      Kecepatan kerja processornya hingga 1GOPS (Giga Operations Per Second).
Kekurangan:
1.        Karena ukurannya yang besar, maka diperlukan ruangan yang besar untuk menyimpannya.
2.      Harganya sangat mahal.
3.      Interface dengan pengguna masih menggunakan teks.
4.      Kerjanya sangat lama.
5.      Membutuhkan daya listrik yang sangat besar.

2.      Pegertian struktur kognisi manusia
Menurut seorang tokoh yang bernama Ausabel ia mengemukakan bahwa struktur kognitif merupakan organisasi pengetahuan atau dengan kata lain bahwa struktur kognitif dapat disebut sebagai pengetahuan.Struktur kognitif seseorang tidak lain adalah organisasi pengetahuan faktual yang diperoleh dari lingkungan. Struktur kognitif terbentuk dari informasi lingkungan sebagai suatu stimulus dari lingkungan yang selalu berubah, maka struktur kognitif atau pengetahuanpun akan terus berkembang. Keadaan struktur kognitif yang berkembang inilah yang mungkin menjadi prasyarat bagi seseorang yang untuk mengasimilasi dan mengakomodasi pengetahuan atau informasi lain dari lingkungan sehingga struktur kognitif ini dapat memiliki kemampuan untuk berkembang.
Proses kognitif areanya sangat luas (proses berpikir, intelegensi, pengetahuan umum dan lain-lain). Disini kita hanya akan membahas antara intelegensi dan emosi. Intelegensi emosional adalah suatu kemampuan mengidentifikasi emosi yang dialami oleh diri sendiri dan orang lain dengan akurat, kemampuan mengekspresikan emosi dengan tepat, dan kemampuan mengatur emosi pada diri sendiri dan orang lain. Orang yang memiliki intelegensi emosional (EQ) yang tinggi mampu menggunakan emosi mereka untuk meningkatkan motivasi mereka, menstimulasi pemikiran yang kreatif, dan mengembangkan empati terhadap orang lain. Orang-orang yang memiliki intelegensi emosi yang kurang baik akan mengalami kesulitan dalam mengidentifikasi emosi pada diri mereka sendiri.
Beberapa orang memiliki argumen bahwa intelegensi emosional bukanlah kemampuan kognitif yang spesial, melainkan kumpulan karakteristik-karakteristik kepribadian, seperti empati dan ekstroversi. Terlepas dari kontroversi yang ada, pengembangan konsep intelegensi merupakan sesuatu yang sangat berguna bagi kita semua. Pengembangan tersebut memaksa kita berpikir kritis mengenai makna intelegensi dan memaksa kita mempertimbangkan beragam jenis “intelegensi” yang membantu kita dalam menjalani kehidupan sehari-hari. Pendekatan kognitif juga membantu penyusuran berbagai strategi pembelajaran anak-anak yang mampu secara efektif meningkatkan kemampuan anak dalam membaca, menulis, mengerjakan pekerjaan rumah dan menjalani ujian. Sebagai contoh, anak-anak diajari menggunakan waktu dengan bijak sehingga tidak menunda-nunda dan mampu membedakan persiapan untuk ujian pilihan ganda dengan ujian essai. Yang paling penting, berbagai pendekatan baru dalam menjelaskan intelegensi telah menghapus set mental yang keliru, yang menganggap intelegensi yang diukur oleh tes IQ satu-satunya variabel yang menentukan berhasil atau tidaknya seseorang dalam kehidupannya.
Ada beberapa aspek yang mempengaruhi struktur kognitif, antara lain yaitu:
1.        Berdasarkan kedewasaan dan perkembangan individu
2.      Sifat belajar yang lebih bermakna dari pengalaman yang terintegrasi
3.      Ketepatan dalam mentransformasi informasi stimulus dan pengalaman melalui fungsi kognisinya.
Jadi, seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya kalau struktur kognitif manusia itu proses berpikir yang terjadi pada diri sendiri, jadi manusia memiliki kontrol terhadap proses berpikirnya sendiri. Sedangkan kalau arsitektur komputer itu yang menciptakan adalah manusia, manusia yang membuat program, manusia yang membuat pola dari sistem komputer itu. Jika disatukan, maka akan menimbulkan suatu hubungan timbal balik yang sangat menguntungkan. Dijelaskan juga bahwa, pandangan kognitif dalam bidang informasi dianggap berbeda dari pandangan kognitif tentang kerja otak manusia. Dalam konteks informasi, pandangan kognitif menekankan pada pengembangan model pemrosesan informasi dalam kerja otak dan kesadaran manusia. Sedangkan arsitektur komputer dapat didefinisikan dan dikategorikan sebagai ilmu dan sekaligus seni mengenai cara interkoneksi komponen-komponen perangkat keras untuk dapat menciptakan sebuah komputer yang memenuhi kebutuhan fungsional, kinerja, dan target biayanya. Struktur kognisi manusia merupakan bagian atau komponen yang terstruktur dalam otak manusia yang memberi pengetahuan berdasarkan sistem, skema, adaptasi, asimilasi dan akomodasi yang membentuk suatu kematangan dan pengalaman otak dalam menjalankan kehidupan sosial bagi seorang manusia.
Kelebihan dan kekurangan dari struktur kognisi yaitu :
Kelebihan :
Struktur kognisi lebih sistematis sehingga memiliki arah dan tujuan yang jelas.
banyak member motivasi agar terjadi proses belajar. Mengoptimalisasikan kerja
otak secara maksimal.
Kekurangan :
membutuhkan waktu yang cukup lama


3.      Hubungan Antara Arsitektur Komputer Dan Struktur Kognisi Manusia
Pada dasarnya, proses berfikir manusia sama halnya seperti proses kerja computer yang terdiridari 3 tahap, yaitu :
Tahap 1 :  memasukkan informasi (input) ditangkap lewat panca indera.
Tahap 2 :pemrosesan informasi (storage) melalui otak.
Tahap 3 : pengeluaran informasi yang telahdiolah (output) berupa ide / perilaku
Arsitektur komputer dan Struktur kognisi manusiamemiliki kesamaan, yaitu tidak dapat berjalansendiri dalam menjalankan fungsinya, tetapi sebagaisatu kesatuan.Dalam hal ini erat kaitannya dengan struktur masing-masing.Dimana struktur manusia adalah suatu unsur yang saling berhubungan antara satu sama yang lain yang saling berakomodir atau saling melengkapi antarafungsi-fungsi, skema. Seperti bagian otak yang mengakomodir unsur bagian -bagian tubuh manusiayg menjadikan suatu sistem yang kompleks.Sedangkan, Arsitektur komputer adalah konsepperencanaan dan struktur pengoperasian dasar darisuatu sistem komputer.
sumber :
aqwam.staff.jak-stik.ac.id/files/11.-imk[2].doc
http://www.psychologymania.com/2011/07/hubungan-antara-emosi-motivasi-dan.html
http://tips-indonesia.com/tes-psikologi-minat-bakat-potensi-multiple-intellegences-iq-eq-sq.
http://id.wikipedia.org
http://wartawarga.gunadarma.ac.id/2012/04/analisa-perbedaan-struktur-kognisi-manusia-dan-arsitektur-komputer-serta-kelebihan-dan-kelemahanya/

C.      CBIS DAN EVOLUSINYA
1.        Computer Based Information System (CBIS)
CBIS atau kepanjangan dari Computer Based Information System (CBIS) atau Sistem Informasi Berbasis Komputer merupakan sistem pengolahan data menjadi sebuah informasi yang berkualitasdan dapat digunakan sebagai alat bantu yang mendukung untuk pengambilan keputusan, koordinasi dan kendali serta visualisasi dan analisis. CBIS (Computer Based Information System) juga merupakan sistem informasi yang telah menggunakan teknologi komputer terutama pada elemen hardware dan softwarenya.
Fungsi CBIS:
a)     Mendapatkan, mengumpulkan, mengolah, mendistribusikan dan menyimpan informasi.
b)     Memanage dan menggunakan informasi sebagai pengambilan keputusan.
c)     Memecahkan masalah terstruktur/program bagi kalangan manager.
d)     Pembuatan dan pengolahan laporan, pembedayaan komunikasi aktivitas organisasi.
e)     Kecanggihan sistem, sehingga meniru kecedasan manusia.
Komponen CBIS
1.        People : Pelaku atau penggerak dari komponen – komponen CBIS yang lainya  sehingga di hasilkan informasi yang di lakukan. Selain itu Human juga   gunakan sebagai pengambilan keputusan yang di jadikan sebagai Perencanaan,  Pemecahan Masalah, Kebijakan.
2.      Prosedur : Langkah – langkah dijalankan melalui serangkaian aksi yangmenghasilkan  informasi yang diinginkan.
3.      Hardware : Perangkat yang biasanya berupa komputer yang di gunakan untuk memproses data.
4.      Software  : Komponen penunjang hardware.
5.      Telecomunication : Teknik pengiriman atau penyampaian infomasi, dari suatu tempat ke tempat lain.

2.      Evolusi Cbis
CBIS berevolusi mulai dari fokus awal pada data (bagaimana mendapatkan data), kemudian fokus baru pada informasi (bagaimana mengolah data), fokus revisi pada keputusan (SPK), fokus kini pada komunikasi (otomatisasi perkantoran), dan fokus potensial pada konsultasi (sistem pakar). Berikut adalah penjelasan evolusi CBIS lebih lanjut.
a.      Electronic Data Processing  (EDP)
Aplikasi akutansi berbasis komputer ini disebut juga dengan pengolahan data elektronik (EDP). Sistem informasi akuntansi melaksanakan akuntansi perusahaan dengan aplikasi yang ditandai pengolahan data yang tinggi.
Pengolahan data : manipulasi atau transformasi simbol-simbol seperti angka dan abjad untuk tujuan meningkatkan kegunaannya.
Tujuan Pengolahan Data : mengumpulkan data yang menjelaskan kegiatan perusahaan, mengubah data tersebut menjadi informasi serta menyediakan informasi bagi pemakai dalam maupun di luar perusahaan.
4 tugas dasar EDP yaitu :
1)    pengumpulan data,
2)   manipulasi data pengklasifikasian, penyortiran, perhitungan, pengikhtisaran, penyimpan dokumen,
3)   penyimpanan data dan
4)  penyiapan data.
5 karakteristik pengolahan data yang membedakan SIA dengan subsistem CBIS yang lain :
1)    melaksanakan tugas yang diperlukan
2)   berpegang pada prosedur yang relatif standar
3)   menangani data yang rinci
4)  terutama berfokus historis
5)   menyediakan informasi pemecahan masalah yang minimal
contoh EDP : Sistem terdistribusi yang digunakan perusahaan distribusi yaitu perusahaan yang mendistribusikan produk dan jasanya ke pelnggan. Misal : perusahaan yang berorientasi produk (manufaktur, pedagang besar, pengecer dll)

b.      Sistem Informasi Manajemen
Sistem Informasi Manajemen merupakan sistem pembangkit informasi. Dengan integrasi yang dimiliki antar sub-sistemnya, sistem informasi manajemen akan mampu menyediakan informasi yang berkualitas, tepat, cepat dan akurat sesuai dengan manajemen yang membutuhkannya.Sistem Informasi Manajemen berbasis komputer mengandung arti bahwa komputer memainkan peranan penting dalam sebuah sistem informasi ,beberapa istilah yang terkait dengan CBIS yang akan dibahas pada bagian ini antara lain adalah data, informasi, sistem, sistem informasi dan “basis komputer” sebagai kata kuncinya.Saat ini sistem informasi merupakan isu yang paling penting dalam pengendalian manajemen.
Hal ini disebabkan karena tujuan dari pengendalian manajemen adalah untuk membantu manajemen dalam mengkoordinasi subunit-sub unit dari organisasi dan mengarahkan bagian-bagian tersebut untuk mencapai tujuan perusahaan. Dua hal yang menjadi perhatian dari definisi diatas adalah mengkoordinasi dan mengarahkan. Tentu saja dalam dua proses tersebut diperlukan satu sistem agar proses koordinasi dan pengarahan dapat berjalan secara efektif sehingga tujuan perusahaan dapat tercapai.
 Manfaat utama dari perkembangan sistem informasi bagi sistem pengendalian manajemen adalah:
1.        penghematan waktu ( time saving )
2.      penghematan biaya ( cost saving )
3.      peningkatan efektivitas ( effectiveness )
4.      pengembangan teknologi ( technology development)
5.      pengembangan personel akuntansi ( accounting staff development ).
Dengan berbagai manfaat dan kontribusi yang diberikan tersebut, diharapkan setiap perusahaan dapat bertahan dalam arena kompetisi yang semakin ketat.

c.      Automasi Kantor (OA)
Automasi kantor kini disebut dengan istilah kantor virtual, mencakup semua sistem elektronik formal dan informal terutama berkaitan dengan komunikasi informasi ke dan dari orang –orang didalam maupun diluar perusahaan.
Pengguna OA dibagi menjadi empat kategori yaitu:
a.      Manajer, yang bertanggung jawab dalam mengelola sumber daya perusahaan.
b.      Profesional, tidak mengelola tetapi menyumbangkan keahlian khusus yang membedakan mereka dengan sekretaris dan pegawai administrasi.
c.      Sekretaris, ditugaskan untuk membantu pekerja terdidik (Manajer & Profesional) untuk melaksanakan berbagai tugas korespondensi, menjawab telepon, dan mengatur jadwal pertemuan.
d.      Pegawai Administrasi, melaksanakan tugas-tugas untuk sekretaris, seperti mengioperasikan mesin fotokopi, menyususn dokumen, menyimpan dokumen, dan mengirim surat.

Tujuan OA
a.      Menghindari Biaya, komputer tidak dapat menggantikan pegawai saat ini, tetapi setidaknya menunda penambahan poegawai yang diperlukan untuk menangani penambahan beban kerja,
b.      Pemecahan Masalah kelompok, memberikan kontribusi untuk komunikasi antar manajer
c.      Pelengkap, OA tidak dapat menggantikan komunikasi interpersonal tradisional seperti tatap muka, percakapan telepon, tulisan memo, dan sejenisnya, tetapi OA bersifat melengkapi sehingga jika dikombinasikan dengan media tradisional akan memberikan sinergi.
Fungsi dari OA (Office Automation) adalah untuk memudahkan segala jenis komunikasi baik lisan maupun tulisan serta menyediakan informasi yang lebih baik untuk pengambilan keputusan.
Beberapa aplikasi otomatisasi kantor, yaitu:
a)        Word processing.
b)        E-mail.
c)         Voice mail.
d)        Electronic calendaring.
e)        Audio conferencing.
f)          Video conferencing.
g)        Computer conferencing.
h)        Facsimile transmission.
i)           Video text.
j)          Imaging.
k)        Desktop publishing

d.      Expert System
secara umum adalah suatu sistem komputer yang bisa bekerja menyerupai pakar. Sistem ini didesain dengan cara mencari keilmuwan-keilmuwan pakar lalu keilmuwan tersebut diaplikasikan dalam komputer melalui bahasa pemrograman (taufiq, 2013).
Komponen dasar suatu sistem pakar adalah knowledge base, yaitu suatu mesin interferensi yang menghubungkan pengguna dengan sistem melalui pengolahan pertanyaan lewat bahasa semacam SQL (structured query language) dan antarmuka pengguna. Orang menyebut knowledge engineering menangkap keahlian pakar, membangun sebuah sistem komputer yang mecangkup expert knowledge ini, dan kemudian mengimplementasikannya (Taufiq, 2013).
Arsitektur sistem pakar terdiri dari 4 bagian utama, yaitu:
a.       User interface (Antar Muka Pengguna
Antar muka pengguna memungkinkan manajer untuk memasukkan instruksi dan informasi ke dalam sistem pakar dan menerima informasi dari sistem pakar tersebut.
b.      Knowledge base (Knowledge basis)
Berisikan fakta yang menggambarkan masalah serta teknik penggambaran pengetahuan yang menjelaskan bagaimana fakta bersentuhan secara logis.
c.      Inference engine (mesin inferensi).
Bagian dari sistem pakar yang melakukan pemikiran dengan cara menggunakan isi basis pengetahuan dalam urutan tertentu.
d.      Development engine (bahasa pemrogaman
Komponen utama yang keempat dari sistem pakar adalah mesin pengembang, yang digunakan untuk membuat sistem pakar.
Keuntungan dari sistem pakar adalah
a)        Memungkinkan orang awam bisa mengerjakan pekerjaan para ahli.
b)        Bisa melakukan proses secara berulang-ulang secara otomatis.
c)         Menyimpan pengetahuan dan keahlian para pakar.
d)        Meningkatkan produktivitas dan output.
e)        Meningkatkan kualitas.
Adapun kelemahan dari sistem pakar adalah
a)        Biaya yang diperlukan untuk membuat dan memeliharanya sangat mahal.
b)        Sulit dikembangkan. Hal ini tentu saja erat kaitannya dengan ketersediaan pakar di bidangnya.
c)         Sistem pakar tidak 100% bernilai benar.

http://shellydzn.blogspot.com/2016/10/sip-pengertian-cbis-evolusi-cbis-dan_57.html
https://www.academia.edu/8122880/Computer_Based_Information_System_CBIS_Sistem_Informasi_Berbasis_Komputer
http://sagimansumarta.files.wordpress.com/2010/01/apsi.pdf
http://www.masbied.net/2011/08/28/sistem-informasi-manajemen-sim-berbasis-komputer/
http://fherlianis.blogspot.com/2012/10/penjelasan-cbis-computer-based.html
http://simdiasseptianiputri.blogspot.com/2015/10/normal-0-false-false-false-in-x-none-x.html